PA Poso Ikuti Pelantikan Wakil Ketua PTA Palu dan Rapat Koordinasi secara Daring
Poso || pa-poso.go.id
Bertempat di Ruang Media Center, jajaran pimpinan Pengadilan Agama Poso mengikuti kegiatan Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Agama Palu YM Drs. H. Rusman Mallapi, S.H., M.H. serta Rapat Koordinasi yang diselenggarakan oleh Pengadilan Tinggi Agama Palu, Selasa (10/01).
Kegiatan dilaksanakan secara daring melalui Zoom Meeting pada pukul 09.30 WITA, sesuai dengan Undangan Rapat Ketua Pengadilan Tinggi Agama Palu nomor W19-A/HM.01.2/01/2023, tanggal 9 Januari 2023. Kegiatan ini diikuti oleh Ketua Pengadilan Agama Poso Bapak Faiz, S.HI. M.H., Wakil Ketua Ibu Ummu Rahmah, S.H., M.H., Panitera Ibu Sitti Fatimah, S.Ag dan Sekretaris Bapak Jamaludin Kuamas, S.Ag.
Kegiatan yang dilaksanakan hingga pukul 15.30 WITA tersebut turut diikuti Pimpinan dan jajaran aparatur Pengadilan Agama se Wilayah Hukum PTA Palu secara live virtual Zoom Meeting.